DPDPKSKOTABEKASI – Sebanyak 50 orang kader DPD PKS Kota Bekasi mengikuti agenda “Silaturrahmi BCAD se-Provinsi Jawa Barat”.
Agenda yang diselenggarakan di Mason Pine Hotel, Bandung, pada Sabtu (21/01) tersebut dihadiri pula oleh sekitar 1.500 BCAD se-Provinsi Jawa Barat.
Hadir pula dalam kesempatan ini Presiden PKS Ahmad Syaikhu, Bendahara Umum DPP PKS Mahfudz Abdurrahman, Wakil Ketua Dewan Majelis Syuro PKS Ahmad Heryawan, Ketua DPW PKS Jawa Barat Haru Suandaru dan berbagai tokoh lainnya ikut meramaikan gelaran ini.
Dalam agenda ini pula selain dihadiri oleh BCAD setiap kota dan kabupaten, hadir pula para BCAD provinsi dan pusat.
Heri Koswara yang hadir dalam agenda ini pula menuturkan bahwa pelaksanaan acara silaturrahmi BCAD se-Provinsi Jawa Barat merupakan sebuah langkah untuk menyatukan suara dalam mewujudkan Jabar Putih.
“Hal ini seperti yang telah diulang-ulang oleh Kang Haru Suandaru sebagai Ketua DPW PKS Jawa Barat untuk mewujudkan Jabar Putih,” ungkapnya.
“Untuk mewujudkan Jabar Putih tentu harus dimulai dari Kota Bekasi Putih, hal tersebut harus dilakukan hingga ke level yang lebih kecil seperti RW hingga RT,” tambahnya.
Pihaknya juga bersyukur bahwa seluruh BCAD telah hadir baik dari seluruh Jawa Barat dan BCAD dari Kota Bekasi.
“Semoga target 24 kursi di Kota Bekasi dapat terrealiasi dan tak hanya Pemilu Legislatif saja tapi juga pada Pemilukada 2024 mendatang,” pungkas Heri Koswara. (Rdk)
Be the first to comment on "50 BCAD PKS Kota Bekasi Hadiri Silaturrahmi se-Provinsi Jawa Barat, Wujudkan Jabar Putih"